Rabu, 30 Januari 2013

Memutar Text di CorelDRAW

CorelDRAW menurutku adalah aplikasi desain yang komplek karena bisa mengolah berbagai macam data, seperti Text, Vector, Bitmap, Web, Gif Animasi  dll...
Beberapa waktu yang lalu ada sahabat yang bertanya di Comunitas indoCCom, seperti ini;
Mas numpang nanya, kalau di Word kan ada format 'Vertical Text'nya kalau di Corel gimana nulis vertikal seperti itu yaa? Matursuwun
Jawab;
Seperti penjelasan diatas CorelDRAW juga bisa mengolah Text seperti sampeyan ngetik di Word, cuma ada sebagian cara yang beda, misalnya seperti me-rotate text menjadi Vertikal, kalau di CorelDRAW langkahnya sebagai berikut;

Misal sampeyan nulis kalimat apa saja (klik pada menu Text tool di Toolbox), dan kemudian mau diputar Vertikal, sebagai contoh langkah seperti gambar dibawah ini;

Tulis apasaja, pada Property Bar Putar objek 270 derajat, setelah itu klik pada menu Shape tool, seleksi semua node pada setiap text, kemudian rotate lagi 90 derajat, maka hasilnya akan seperti pada Vertical Text yang ada di Word, selesai


Demikian penjelasan singkat, semoga bermanfaat....

Rabu, 16 Januari 2013

Free Download Grunge Stroke & Splash/Splatter

Grunge Stroke ini file yang telah di unggah oleh MasBro Setiyono B. Sampurno di Komunitas indoCCom, yang sengaja diberikan pada teman-teman dengan gratis, Grunge Stroke bisa di instal pada CorelDRAW yang tampilannya akan seperti ini;


Kalau diaplikasikan pada gambar seperti contoh background gambar dibawah ini;

       Sumber : Galery indoCCom, Karya : Setiyono B. Sampurno

       Sumber : Galery indoCCom, Karya : Firman Novoselic

       Sumber : Galery indoCCom, Karya : Firman Novoselic


File Download...
Grunge Stroke
Splash

Cara Instal file Grunge Stroke & Splash, ikuti langkah dibawah ini;
  1. Ekstract semua files ...
  2. COPY Semua Files yang baru di Extract ...
  3. PASTE kan semua file ke C:/ Program Files > Corel > CorelDRAW Graphics Suite... > Draw > Custom Media Strokes > Splash_Splatter
Selanjutnya terserah MasBro sekalian.... Selamat menikmati!

Selasa, 15 Januari 2013

Mempertajam Text atau Gambar Hasil Scan di CorelDRAW

Ada pertanyaan dari rekan kita tentang bagaimana mempertajam teks hasil scan, sebenarnya kalau kita men-scan teks yang dihasilkan adalah gambar dalam bentuk bitmap, dengan CorelDRAW kita bisa mempertajam hasil gambar bitmap yang sudah kita scan... oh iya pertanyaan dari rekan kita Ahmad Sofy pada Forum indoCCom seperti ini;
Mhn pencerahan buat sodara2 dn master2 ..corel .
Bagaimana Cara mempertajam text yg mau kt cetak ato kt print yg kt dapat file nya dari hasil scan...yg kurang bagus...
Trimksih atas segala saran dan masukan nya...smoga bermanfaat....aminnn
Jawab;

Misal kita scan kalimat seperti ini yang hasilnya seperti dibawah ini;


Untuk mempertajam, klik pada gambar untuk menyeleksi, pada Menu Bar > klik Effects > Ajust > pilih Brightness/Contrast/Intensity...


Atus slider pada kotak dialog seperti dibawah ini dan klik OK;


Sehingga hasilnya akan seperti gambar dibawah ini, selesai... mudah kan?


Demikian penjelasan singkat ini, semoga membantu...

Senin, 14 Januari 2013

Perintah Undo di CorelDRAW

CorelDRAW X6 
Ada pertanyaan dari seorang MasBro pada Komunitas inoCCom, seperti ini :
Agan agan masters CDR.... tolong dong gmna biar undo (ctrl+z) biar bisa banyak atau maximal soalnya klo pengen ke semula sering mentok...(nyasar & tersesat) hehe . trimakasih sebelumnya... :)
Undo adalah perintah yang sangat membantu ketika kita ingin menggagalkan atau mengembalikan pekerjaan kita pada perubahan sebelumnya atau yang terakhir. di CorelDRAW kita bisa menentukan sesuai keinginan kita tanpa batas berapa perintah undo yang akan kita lakukan, caranya pada Menu Bar > Tools > Options > Klik General > Undo Levels > pada kolom Regular isi dengan angka sesuka kita, misal kita isi 150, berarti kita melakukan undo mempunyai batas sampai 150 langkah terakhir;


Sepertinya tidak mungkin kita melakukan Undo sampai 150 kali, dengan mengisi 150 pada Undo Levels artinya yang terekam adalah 150 langkah kerja, maksudnya dalam hal ini CorelDRAW memiliki Undo dengan kemampuan bertingkat untuk membatalkan perintah, ini berarti kita dapat membatalkan tidak hanya tindakan terakhir, kita juga bisa menggagalkan beberapa perintah sebelumnya, sebagai contoh; buat objek lingkaran;


Selanjutnya buat objek kotak;


Trus buat objek polygon;


Beri warna kuning pada objek lingkaran;


Beri warna hijau pada objek kotak;


Yang terakhir beri warna biru muda pada objek polygon;


Berarti kita melakukan proses langkah kerja sebanyak 6 (enam) kali, coba klik pada panah kecil di samping tombol Undo;


Ada 6 (enam) langkah kerja yang telah kita lakukan, langkah pertama adalah yang paling bawah dan langkah terakhir adalah yang paling atas;


Misal kita klik pada pada langkah ketiga dari atas;


Maka Undo dimulai dari 3 langkah sebelum langkah terakhir, hasilnya akan seperti gambar dibawah ini, pemberian warna pada ketiga objek akan di gagalkan;


Demikian sekilas penjelasan tentang Undo di CorelDRAW

Minggu, 13 Januari 2013

Kumpulan Font Unik untuk Desainer Grafis

Desainer yang baik adalah desainer yang selalu merubah gaya desainnya setiap kali mengerjakan project. Artinya, desainer yang baik tidak hanya berkutat pada satu gaya dan menggunakannya berulang-ulang. Sama halnya dalam penggunaan font. Seorang desainer (kendati setiap desainer tentu punya font favorit masing-masing) diharuskan punya banyak alternative font yang digunakan secara cermat dan bergantian untuk berbagai project. Terkait hal ini, berikut beberapa source font unik dan gratis yang bisa didownload;

Giro01



Cat Basah Kental  (Indonesia punya nie...!!)



sumber; dari berbagai sumber link diatas

25 Template T-shirt Gratis untuk Preview Desain Kaos

Template t-shirt atau kaos (atau lazim disebut mock-up) biasanya digunakan untuk membuat preview atau tampilan desain pada kaos. Buat yang suka desain kaos, tampaknya juga wajib untuk punya beberapa koleksi template t-shirt untuk memaksimalkan tampilan desain pada kaos. Berikut beberapa template desain kaos yang dapat didownload gratis, buat yang mau berburu template T-Shirt, langsung aja cek link dibawah ini....